Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adalah perguruan tinggi swasta terakreditasi "A" yang berpusat di
kampus III terpadu Universitas Muhammadiyah Malang, Jalan Raya Tlogomas
246 Kota Malang, Jawa Timur. Universitas yang berdiri pada tahun 1964 ini berinduk pada organisasi Muhammadiyyah dan merupakan perguruan tinggi Muhammadiyah terbesar di Jawa Timur.
Pada sekarang ini Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)
menempati 3 lokasi kampus, yaitu kampus I di Jalan Bandung 1, kampus II
di Jalan Bendungan Sutami 188 A dan kampus III di Jalan Raya Tlogomas
246. Kampus satu yang merupakan cikal bakal UMM,
dan sekarang ini dikonsentrasikan untuk program Pasca Sarjana.
Sedangkan kampus II yang dulu merupakan pusat kegiatan utama , sekarang
di konsentrasikan sebagai kampus Fakultas Kedokteran dan Fakultas Ilmu
Kesehatan. Sedangkan kampus III sebagai kampus terpadu dijadikan sebagai
pusat sari seluruh aktivitas.
Di UMM ada
beberapa fakultas yakni fakultas Fakultas Agama Islam, Fakultas Teknik, Fakultas Pertanian,
Fakultas Peternakan dan Perikanan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Psikologi, Fakultas
Kedokteran, Fakultas Ilmu Kesehatan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Hukum, serta Program Pasca Sarjana.
UMM juga mengembangkan bisnis diantaranya Hotel UMM Inn, SPBU, RS UMM, UMM Book Store, dll yang bertujuan untuk mensupsidi biaya kulliah mahasiswa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar